Medan, ITSI – Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah I Sumatera Utara, menggelar Anugerah Pelaporan SPMI (Sistem Penjaminan Mutu Internal) Tahun 2023 bagi PTS di Lingkungan LLDIkti Wilayah 1. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin, (15/01/2024) di JW Marriot Hotel Jalan Putri Hijau Medan dan diikuti perguruan tinggi swasta (PTS) se-Sumut.
Prestasi yang sangat membanggakan yang berhasil diraih Institut Teknologi Sawit Indonesia (ITSI) yang merupakan perguruan tinggi milik Yayasan Pendidikan Perkebunan Yogyakarta di bawah naungan BUMN Perkebunan merupakan satu-satunya perguruan tinggi yang fokus pada penyiapan tenaga ahli di bidang perkebunan kelapa sawit diawal tahun 2024 ini, yaitu meraih tiga penghargaan dari Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah I Sumatera Utara (Sumut).
Adapun prestasi yang berhasil diraih Institut Teknologi Sawit Indonesia (ITSI) pada ajang Anugerah Pelaporan SPMI tahun 2023 adalah Piala dan Penghargaan Kerjasama Terbaik, Penghargaan Terbaik | Kategori Pelaksanaan SPMI, Penghargaan Terbaik II Kategori Penetapan SPMI, dan Penghargaan Terbaik III Kategori Peningkatan SPMI.
Piala dan Piagam penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala LLDIKTI 1 Sumut Prof Drs Saiful Anwar Matondang MA Ph.D dan diterima langsung oleh Purjianto, SE., MM selaku Rektor ITSI dan disaksikan seluruh pimpinan PTS se-Sumut.
Dalam kesempatan tersebut rektor ITSI didampingi oleh Wakil Rektor I Eka Bobby Febrianto SP MSi, Wakil Rektor II Febriana Roosmawati SE MSc Ak CA. Selanjutnya, turut serta Wakil Rektor III Ika Ucha Pradifta Rangkuti SST MSi, dan Kepala Bagian Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Delyana R. Pulungan, S.E, M.Si, Tifany Zia Aznur, S.P, M.Si Kabag. Kerjasama & Tracer Study dan Ka Unit IT Raden Aris Sugianto, S.Kom., M.Kom.